YSK Victory Dilantik 7 Februari 2025: Persiapan Matang dan Dukungan Penuh dari Berbagai Pihak

Sulut1news.com, Manado – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Utara telah menetapkan jadwal pelantikan Mayor Jenderal TNI (Purn) Yulius Selvanus Komaling dan Dr. Johannes Victor Mailangkay, SH, MH (YSK Victory) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara periode 2025-2030. Pasangan ini dijadwalkan dilantik pada 7 Februari 2025.

Dalam rangka persiapan pelantikan, tim sukses YSK Victory tengah bekerja keras memastikan segala proses berjalan lancar. Ferdinand Mewengkang, salah satu pengurus Gerindra Sulut sekaligus tim sukses YSK Victory, mengungkapkan bahwa koordinasi intensif tengah dilakukan.

“Ada tahapan dan mekanisme yang sedang kami koordinasikan berkenaan dengan pelantikan YSK Victory sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2025-2030. Kami sudah berkomunikasi dengan pihak terkait untuk memastikan acara berjalan sesuai rencana,” ujar Mewengkang, mantan birokrat senior dan mantan anggota DPRD Sulut.

Langkah Hukum Dihentikan
Di tengah persiapan pelantikan, dinamika politik Pilkada Sulawesi Utara memasuki babak baru. Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut, Elly Engelbert Lasut (E2L) dan Hanny Joost Pajouw (HJP), secara resmi mencabut permohonan sengketa yang sebelumnya diajukan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Permohonan bernomor 2644/PAN.MK/e.AP3/12/2024 itu kini tidak lagi menjadi penghalang bagi YSK Victory untuk memulai masa pemerintahannya.

Ucapan Selamat dari Lawan Politik
Momen persiapan pelantikan ini juga diwarnai dengan pernyataan besar hati dari para pesaing. Drs. Steven OE Kandouw, yang berpasangan dengan Letjen (Purn) TNI Alfred Tuejeh pada Pilkada 2024, turut mengucapkan selamat kepada Yulius Selvanus Komaling dan Victor Mailangkay. Dalam sebuah video yang beredar, Steven menyampaikan rasa hormatnya atas kemenangan pasangan YSK Victory.

“Saya, Drs. Steven OE Kandouw, atas nama pasangan nomor urut tiga, Drs. Steven OE Kandouw dan Letjen Purnawirawan TNI Alfred Tuejeh, mengucapkan banyak selamat kepada Bapak Yulius Selvanus Komaling dan Bapak Victor Mailangkay yang sudah dinyatakan sebagai pemenang oleh KPU dalam pemilihan kepala daerah Sulawesi Utara tahun 2024,” ungkapnya.

Steven juga mengajak seluruh masyarakat Sulut untuk menjaga kerukunan dan mendukung pemerintahan terpilih. “Mari kita sama-sama mendukung dan menjaga keharmonisan masyarakat Sulawesi Utara. Sekali lagi, banyak selamat kepada Bapak Yulius Selvanus Komaling dan Bapak Victor Mailangkay,” tutupnya.

Harapan Baru untuk Sulawesi Utara
Kemenangan YSK Victory disambut dengan antusiasme tinggi dari berbagai kalangan masyarakat. Pasangan ini diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi pembangunan Sulawesi Utara selama lima tahun ke depan. Pelantikan pada Februari mendatang menjadi awal dari babak baru kepemimpinan di Bumi Nyiur Melambai.
(EL)

Posting Komentar

0 Komentar