Sulut1news.com, Manado – Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus, bersama sang istri, Anik Wandriani, menghadiri ibadah Minggu di Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) Petra Sario Tumpaan, Manado, pada Minggu (9/3/2025).
“Hari ini saya bersama istri beribadah Minggu di Jemaat kami, GMIM Petra, Sario Tumpaan, Manado,” ujar Gubernur Yulius.
Dalam suasana penuh khidmat, gubernur bersama jemaat menikmati berkat rohani melalui pujian, doa, dan firman Tuhan yang disampaikan dalam ibadah tersebut. Momen ini menjadi kesempatan bagi gubernur untuk berbaur dengan masyarakat, menunjukkan kedekatan dan kebersamaannya dengan warga Sulawesi Utara.
Setelah ibadah, pendeta, pelayan khusus, serta jemaat antusias mengabadikan momen bersama orang nomor satu di Sulut ini. Gubernur dan istri pun dengan ramah melayani permintaan foto, menunjukkan kehangatan dan kebersamaan dengan jemaat GMIM Petra.
“Kita beribadah untuk menikmati berkat rohani dengan hati yang bahagia,” ujar Gubernur Yulius, seraya mengajak jemaat untuk terus mengandalkan Tuhan dalam setiap langkah kehidupan.
Tak lupa, ia menyampaikan pesan penuh kasih kepada seluruh jemaat. “Tuhan Yesus memberkati torang samua,” pungkasnya.
Ibadah ini semakin meneguhkan komitmen Gubernur Yulius dalam membangun Sulawesi Utara tidak hanya dari aspek pembangunan fisik, tetapi juga dalam mempererat nilai-nilai spiritual dan kebersamaan di tengah masyarakat.
(EL)
0 Komentar